Cara Memperbaiki Kerusakan Laptop Mini Lenovo Layar Putih

Kerusakan pada laptop Mini Lenovo dengan tanda-tanda layar putih apabila laptop dibuka melebihi sudut 90 derajat, biasanya hal ini terjadi apabila umur pemakaian laptop sudah terlalu lama atau karena laptop ssering terbentur. Bagian yang mengalami kerusakan pada kasus ini adalah hardware, yaitu bagian konektor antara layar LCD dengan bagian CPU laptop.

Untuk solusinya, bisa dilakukan dengan membuka bagian layar laptop terutama memeriksa kabel-kabel flexy penghubung antara LCD dengan yang menuju ke CPU. Kemungkinan karena terlalu sering dibuka-tutup ada bagian yang renggang atau bisa jadi ada PCB line yang terputus sehingga kadang-kadang masing menyambung dan putus.

Kalau bagian layar LCD tidak bermasalah, saatnya membuka bagian CPU dan periksa socket penghubung yang menjadi perantara kabel dari CPU ke LCD. Di bagian tersebut sering mengalami kegagalan sambungan, kalau perlu ganti kabel flexy dengan yang baru.

Permasalahan yang terjadi tidak jauh dari kerusakan hardware disekitar layar dan konektor, apabila masih belum juga dijumpai masalah dari kerusakan layar putih apabila laptop dibuka, maka sebaiknya bawa ke service center atau ke tenaga ahli agar mendapat solusi yang tepat. 
 
 

0 Response to "Cara Memperbaiki Kerusakan Laptop Mini Lenovo Layar Putih "

Posting Komentar